Infovalid.news (DKI Jakarta, Jakarta Timur) – Seorang pemuda tak berkutik saat ditangkap warga di kawasan Kampung Sumur, Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Kamis (15/01/2026). Pria tersebut diringkus setelah gerak-geriknya mencurigakan dan ditemukan sejumlah alat bukti yang diduga kuat untuk melakukan pencurian sepeda motor.
Penangkapan bermula saat warga setempat merasa curiga melihat perilaku pemuda tersebut di sekitar pemukiman. Meski sempat berkelit saat diinterogasi, warga yang melakukan penggeledahan menemukan sejumlah kunci letter T serta beberapa kunci duplikat sepeda motor di dalam tas yang dibawanya.
Raja Sapin, salah seorang warga yang ikut menangkap pelaku, menjelaskan bahwa kecurigaan muncul saat melihat pria tersebut seperti sedang mencari sesuatu dengan gelagat panik.
“Tadi saya lewat, lihat orang ini mencurigakan. Pertama dia kayak mau angkat batu, saya kira mau ambil narkoba. Pas saya samperin, dia malah lari panik. Langsung saya kejar, apalagi motor teman saya juga sempat hilang di daerah sini,” ujar Raja Sapin di lokasi kejadian.
Setelah berhasil diamankan, warga menemukan barang-barang yang biasa digunakan untuk membobol kunci kontak kendaraan. “Pas saya periksa, ternyata benar di dalam tasnya ada kunci T dan kunci-kunci buat bobol kontak motor,” tambahnya.
Beruntung, emosi warga yang sempat memuncak berhasil diredam setelah petugas kepolisian segera tiba di lokasi. Guna menghindari aksi main hakim sendiri yang lebih parah, terduga pelaku langsung dievakuasi ke kantor polisi.
Saat ini, pemuda tersebut beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek Duren Sawit. Kasus ini kini ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Duren Sawit guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap apakah pelaku merupakan bagian dari jaringan curanmor yang sering beraksi di kawasan Klender.
(infovalid.news – Eko Sulistiyono)


